Welcome to my blog! Today a reader, tomorrow a leaderšŸ”„

Pemrograman Berorientasi Objek

Exception Handling

A. Apa Itu Exception?    

    Sebelumnya udah pada tau belum apa itu Exception? Nah, Exception adalah sebuah alur peristiwa yang menjalankan proses pada program, peristiwa tersebut bisa berupa kesalahan ataupun error pada program yang kita buat, error tersebut bisa terjadi karena beberapa faktor, diantaranya yakni kesalahan input, jenis format data yang dimasukkan salah, penggunaan array yang melebihi batas, dan lain sebagainya.
      Ada banyak jenis Exception yang bisa kita tangkap menggunakan fungsi try-catch, salah satunya adalah ArrayIndexOutOfBoundsException, excpetion ini menandakan bahwa jumlah array yang kita input melebihi batas, pesan tersebut akan muncul saat aplikasi dijalankan yang akan menyebabkan terhentinya program tersebut.

B. Statement try-catch

     Bagaimana cara kita mengetahui jenis error atau exception apa yang muncul, pada contoh berikut ini, kita akan membuat program sederhana, dimana program tersebut sengaja kita buat menjadi error atau terjadi kesalahan. Berikut adalah contoh program Exception Handling sederhana pada pembagian angka dengan 0 (nol).
 

      Jika program diatas di compile, maka berikut adalah hasil outputnya, dimana terjadi error dan muncul lah jenis exception bernama ArithmeticException, error tersebut terjadi karena adanya pembagian dengan 0(nol). Jika hal ini terjadi, maka terminal akan mengeluarkan tulisan merah bertanda error dan menyebabkan program force close.



    Maka, untuk mengatasi masalah diatas, kita bisa menggunakan fungsi try-catch, berikut contohnya.


Berikut adalah hasil outputnya.


      Setiap pernyataan yang dapat mengakibatkan exception harus berada di dalam try, karena untuk menangani dimana munculnya kesalahan yang ingin di proses, catch digunakan sebagai solusi untuk menangani berbagai jenis exception yang muncul, kesalahan yang ada akan dianggap sebagai objek.

Komentar

Postingan Populer